//pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js

Jejak Dosen

Blog Seputar Dosen, Mahasiswa,Kampus dan sisi lain seorang Dosen

Dosen

Cara isi beban kinerja dosen pada aplikasi BKD terbaru

Cara isi beban kinerja dosen pada aplikasi BKD terbaru – Beban Kinerja Dosen atau BKD adalah suatu laporan yang dibuat oleh seorang dosen yang sudah memenuhi Tri dhrama perguruan tinggi dalam satu semester. Tri dharma yang dimaksud adalah Pendidikan dan pengajaran, Penelitian, PKM atau Pengabdian kepada Masyarakat serta unsur pendukung lainnya.

Cara isi beban kinerja dosen pada aplikasi BKD terbaru

Secara pribadi, bagi saya seorang dosen di perguruan tinggi swasta (PTS), Laporan BKD digunakan untuk mencairkan tunjangan sertifikasi dosen (serdos)/semester. selain melaksanakan tridharma seperti yang dimaksudkan di paragraph pertama, seorang dosen harus membuat laporan BKD secara sistematis dengan dukungan aplikasi yang disediakan oleh Ristek DIKTI

Aplikasi Laporan BKD ini, mengalami peng-update beberapa kali dari update tahun 20111, 2015 dan kini update-nya sudah sampe yang tahun 2017. aplikasi ini sendiri menurut saya sangat user friendly (base saya dosen komputer) dengan membuat form di ms.access dan dosen hanya meng-input data-data yang dibutuhkan dalam aplikasi tersebut.

Tetapi saya meyakini tidak semua dosen paham dengan aplikasi tersebut, pada artikel kali ini saya akan berbagi bagaimana Cara isi beban kinerja dosen pada aplikasi BKD terbaru tahun 2017.

Yang harus di lakukan untuk Cara isi beban kinerja dosen pada aplikasi BKD terbaru adalah sebagai berikut :

1. Download Aplikasi Beban Kinerja Dosen (BKD) terbaru (Mohon di Informasikan apabila aplikasi tidak dapat di download)

2. Kemudian Setelah di Download, Extract Aplikasi BKD tersebut, akan tampil seperti gambar di bawah ini :

Cara isi beban kinerja dosen pada aplikasi BKD terbaru
3 File pada Aplikasi BKD terbaru

 

3. Kemudian Klik file BKD 23Mei 2017 (Gambar Buku) dan akan tampil seperti gambar di bawah ini :

Baca Juga Artikel menarik lainnya :  Hal yang harus diketahui untuk memilih Universitas Idaman
Cara isi beban kinerja dosen pada aplikasi BKD terbaru
Menu Login pada aplikasi BKD

4. Isi Nama Anda dan Password pada form BKD tersebut, Sebaik Password yang digunakan lebih dari 5 karakter dan aplikasi langsung meng-generete sendiri password yang kita buat.

5. Kemudian Setelah mengisi Nama dan Password > Klik Tombol Simpan dan akan tampil Form Selanjutnya :

Cara isi beban kinerja dosen pada aplikasi BKD terbaru
Identitas Perguruan Tinggi

 

6. Masukan data Identitas Perguruan Tinggi :

=> Jenis perguruan tinggi

=> Nama Perguruan Tinggi

=> Nama Rektor

=>Nama Fakultas

=> Nama Dekan

=> Nama Jurusan/prodi

=> Nama Ketua Jurusan/Prodi

7. Kemudian selanjutnya klik tombol Simpan atau Insert logo perguruan tinggi jika ada

Cara isi beban kinerja dosen pada aplikasi BKD terbaru
Inputan Laporan Kinerja dosen pada aplikasi

8. Kemudian Setelah Berhasil disimpan akan tampil Form Isian BKD yang harus di isi, seperti gambar di bawah ini

9. Yang pertama dilakukan adalah isi isian identitas pada nomor 1 , apa bila ada field diberi tanda panah warna kuning, field tersebut diwajibkan untuk melampirkan file yang berhubungan.

Cara isi beban kinerja dosen pada aplikasi BKD terbaru
Isian Identitas Dosen pada aplikasi BKD

 

10. Kemudian setelah mengisi identitas, langkah selanjutnya anda dapat mengisi :

a. Kinerja Bidang Pendidikan : Sesuai dengan kinerja dosen pada satu semester

b. Kinerja Bidang Penelitian : Sesuai dengan kinerja dosen pada satu semester

c. Kinerja Bidang Pengabdian masyarakat : Sesuai dengan kinerja dosen pada satu semester

d. Kinerja Penunjang Lainnya : Sesuai dengan kinerja dosen pada satu semester

e. Kewajiban Khusus (Jika ada)

11. Kemudian Setelah mengisi semua pada point 10 (sesuai dengan BKD) anda dapat melihat laporan BKD pada menu 8 yaitu Cetak Rencana dan Laporan BKD

12. Pada Point ke 9, dosen dapat melihat kesimpulan BKD apakah memenuhi syarat atau tidak. Syarat yang harus dipenuhi adalah Min 12 Sks dan Maksimal 16 Sks di Tridharma Perguruan Tinggi

Demikian artikel saya kali ini tentang Cara isi beban kinerja dosen pada aplikasi BKD terbaru apabila masih bingung bapak/ibu dan saya dapat membantu silahkan men-email saya di jejakdosen@gmail.com Insya Allah akan saya jawab dan pada lampiran aplikasi yang di download tersebut, ada file panduan penggunaan aplikasi.

Baca Juga Artikel menarik lainnya :  Syarat dan Cara Upload Proposal Penelitian Disertasi Doktor Ristekdikti

Semoga tulisan saya bermanfaat untuk membaca, semangat untuk dosen-dosen di seluruh indonesia.

Visited 6 times, 1 visit(s) today

Robby Yuli Endra

Seorang Dosen Biasa, yang lagi belajar blog, nulis-nulis pengalaman sehari-hari sebagai dosen atau sisi lain atau pengalaman lain. berharap artikel yang sederhana bermanfaat untuk pembaca. siap menerima saran dan kritik untuk kemajuan blog ini

10 thoughts on “Cara isi beban kinerja dosen pada aplikasi BKD terbaru

  • Terima kasih infonya. Saya juga coba dowload BKD dan sukes. hanya saja ketika di running, tidak muncul icon SIMPAN – BATAL. Kenapa ya? saya sudah coba buka, tutup aplikasinya masih juga tidak bisa, download baru juga sudah dicoba, namun masih tidak bisa. Saya juga sudah install MS Access. Mohon Sarannnya.

    Reply
    • Aplikasinya yang saya coba seperti itu mba, selain masih ada beberapa bug, aplikasi ini penggunaannya harus diselesaikan dulu isian semuanya, baru dapat melanjutkan langkah selanjutnya

      Reply
  • Taufik Rachman

    saya input sesuai dengan aplikasi yg lama semua memenuhi, tetapi di aplikasi yg baru tidak tertotal SKS nya. sehingga kesimpulannya tidak memenuhi syarat

    Reply
  • file hasil inputan dengan *.ext hilang setelah selesai bekerja..kira2 ada problem dimana atau sop saya yang salah. kira bisa nda didapatkan kembali file tersebut..trims

    Reply
    • File ext merupakan file databases, seharusnya tidak ada masalah krna file tersebut hanya menyimpan data saja. Apakah ke hapus atau ke replace bu?

      Reply
  • Sang Putu Kaler Surata

    Mohon dibantu, saya berkali-kali coba input data kewajiban khusus dalam , melalui menu BKD dengan langkah tambah data, lalu isi kolom sebelah kanan, coba upload file (selalu dibilang gagal dan disuruh simpan file terlebih dahulu). Anehnya ketika klik simpan, data pada kolom kanan atau kiri kosong. Apa yang harus saya lakukan?

    Reply
  • Dr. Liyus W

    Apakah perubahan aplikasi ini juga untuk dosen dari keagamaan? Mohon petunjuk

    Reply

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *