//pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js

Jejak Dosen

Blog Seputar Dosen, Mahasiswa,Kampus dan sisi lain seorang Dosen

Informasi

Cara cek data donor darah PMI Lampung secara online

Cara cek data donor darah PMI Lampung secara online – Bagi yang suka rutin mendonorkan darah di Palang merah Indonesia (PMI) pasti ingin mengetahui informasi mengenai data pendonor darah ataupun data donor anda sendiri. dan saya juga merupakan salah satu pendonor yang ingin mengetahui data tersebut.

Cara cek data donor darah PMI Lampung secara online

Beberapa hari yang lalu saya mendatangi Gedung Palang merah Indonesia (PMI) yaitu di UTD PMI Provinsi Lampung yang beralamat di Jalan. Sam Ratulangi no.105 Bandar Lampung untuk melakukan pendonoran darah yang rutin saya lakukan. hampir setahun yang lalu saya ingin mendonorkan darah secara rutin yaitu setiap dua bulan sekali.

Baca Juga : Syarat menjadi Pendonor darah di PMI

Karena ingin melakukan donor rutin, saya kadang lupa waktu terakhir saya mendonor. seperti yang di jelaskan oleh petugas PMI di sana bahwa saat ini seorang pendonor dapat melakukan donor darah dalam waktu 2 bulan sekali, menurut aturan yang dikeluarkan oleh WHO (World Health Organization). dari alasan tersebut terakhir ke PMI provinsi Lampung, saya menanyakan kepada petugas, dapatkah saya mengecek kapan terakhir saya mendonorkan darah secara online, kemudian petugas memberikan penjelasan Bagaimana Cara cek data donor darah PMI Lampung secara online ?

Petugas Palang Merah Indonesia (PMI) tersebut memberikan penjelasan bahwa saya harus mendownload aplikasi resmi PMI provinsi lampung di Playstore dengan nama aplikasi Donorku.

Yang harus dilakukan Bagaimana Cara cek data donor darah PMI Lampung secara online :

A. Dengan Menggunakan Aplikasi Android :

1. Download aplikasi Donorku di Playstore kemudian install di smartphone berbasis android anda

2. Akan Tampil Seperti Gambar dibawah ini :

Baca Juga Artikel menarik lainnya :  Bagaimana cara mengatasi error atau crash pada facebook anda
Cara cek data donor darah PMI Lampung secara online
Menu Utama Aplikasi android Donorku

3. Ada 4 menu utama yang ada di aplikasi tersebut yaitu :

a. Menu Lokasi Mobil Unit

=> Menu ini berisi informasi untuk mengetahui lokasi sebaran mobil unit palang merah indonesia (PMI) propinsi Lampung

b Menu Syarat Donor Darah

=> Menu ini berisi informasi Informasi Syarat-syarat apa saja untuk melakukan donor darah

c. Menu Cek data donor darah

=>  Menu ini berisi informasi untuk mengetahui Data Donor darah anda yang meliputi : Jumlah berapa kali anda sudah melakukan donor darah, tempat donor darah dan waktu kembali untuk mendonorkan darah dan history donor darah anda.

Untuk mengeceknya pada menu data donor darah anda hanya memasukan nomor Handphone terdaftar / Nomor KTP / Nomor ID member PMI anda.

Cara cek data donor darah PMI Lampung secara online
Menu Input data donor darah

Kemudian klik tombol lihat dan aplikasi akan menampilkan track record pendonor darah sesuai data. seperti gambar di bawah ini :

Cara cek data donor darah PMI Lampung secara online
Menu Track record donor darah

 

d. Menu Stok darah

=> Menu ini berisi informasi untuk mengetahui Jumlah stok darah yang berada di UTD Propinsi Lampung.

 

B. Dengan Menggunakan Web browser di Laptop / Komputer

Selain menggunakan aplikasi android anda juga dapat menggunakan web browser di laptop atau komputer untuk mengetahui Lokasi mobil unit, cek data donor darah ataupun stok darah yang ada. tetapi secara resmi saya tidak mengetahhui apakah PMI Propinsi lampung memberikan link tersebut kepada pendonor. link tersebut saya dapatkan dari aplikasi android yang menggunakan web view saja.

Web view adalah fasilitas atau tools yang ada di android yang berfungsi untuk membuka halaman web. setelah saya cek tidak ada nama domain di link tersebut melainkan alamat internet protocol (IP Public) yang ada. agar anda tidak bingung saya memberikan link langsung ke 4 menu tersebut :

Baca Juga Artikel menarik lainnya :  Cara membayar tagihan PLN dan BPJS di Go Bills Gojek

a. Lokasi Mobil Unit (silahkan menu anda klik, dan akan diarahkan langsung kemenu tersebut)

b. Data donor darah

c. Syarat Donor

d. Stok darah 

Demikian artikel bagaimana Cara cek data donor darah PMI Lampung secara online sepertinya aplikasi ini hanya dapat digunakan untuk melihat data di propinsi lampung (saya belum coba didaerah lain, koreksi jika saya salah), semoga bermanfaat untuk para pembaca. Donor darah merupakan hal yang baik untuk diri sendiri dan juga untuk orang lain. ” Sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat untuk orang lain “.

Visited 12 times, 1 visit(s) today

Robby Yuli Endra

Seorang Dosen Biasa, yang lagi belajar blog, nulis-nulis pengalaman sehari-hari sebagai dosen atau sisi lain atau pengalaman lain. berharap artikel yang sederhana bermanfaat untuk pembaca. siap menerima saran dan kritik untuk kemajuan blog ini

2 thoughts on “Cara cek data donor darah PMI Lampung secara online

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *